Dikpol Partai Golkar Kabupaten Sukabumi tahun 2023 “Bersama Meraih Kemenangan”
Radio Elmitra News – Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya (DPD Golkar) Kabupaten Sukabumi menggelar Pendidikan Politik (Dikpol) bagi para Calon Legislatif, kader dan pengurus yang ada di 47 Kecamatan, Senin (27/11/2023).
Kegiatan yang mengangkat tema “Bersama Meraih Kemenangan” ini, dilaksanakan di Hotel Selabintana Sukabumi.
Dalam laporannya, Ketua Panitia Pelaksana Adang Edi Ridwan menyampaikan bahwa kegiatan dikpol ini digelar selama dua hari yakni 27 sampai 28 November 2023. Menurutnya, Dikpol ini pada prinsipnya menguatkan kebersamaan untuk memenangkan Partai Golkar di Pileg dan Pilpres tahun 2024.
“Inti dari dikpol ini adalah kekompakan, kebersamaan para caleg dan para ketua PK di Kabupaten Sukabumi supaya bisa terus bersinergi dilapangan, dan yang penting mereka bersama untuk penguatan kemenangan Partai Golkar, “singkatnya.
Sementara Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi Marwan Hamami mengatakan, dikpol ini adalah penguatan bagi Kader, Pengurus Partai dan Caleg untuk memahami peran mereka di masyarakat, karena para kader dan pengurus ini sebagai kepanjangan tangan partai.
“Jadi Pendidikan Politik ini untuk mengingatkan bagaimana mereka mencermati kondisi dilapangan,“ ucap Marwan Hamami ditemui usai memberikan materi dikpol, Senin (27/11/2023).
Menurutnya, Sebagai kader tentunya harus paham politik partai golkar itu seperti apa. Pada posisi utamanya, sampai hari ini Golkar selalu dalam sistem pemerintahan.
“Pesan penting untuk mereka yang mengikuti Dikpol ini, mereka harus paham politik partai Golkar ini, pada posisi utama itu partai Golkar sampai hari ini sesuai AD/ART belum bisa untuk menjadi oposisi pada pemerintahan siapapun, harus masuk untuk memberikan pemikiran dan sementara tidak boleh menjadi oposisi,” ujarnya.
“Partai Golkar belum bisa menjadi oposisi, karena (Partai Golkar) ingin terus membangun dan masuk dalam pemerintahan, tidak boleh oposisi,“ ungkapnya.
Sedangkan Sekretaris DPD Partai Golkar Budi Azhar Mutawali menambahkan pendidikan politik untuk para caleg dan pengurus tingkat kecamatan ini bertujuan untuk menyamakan strategi, persepsi dan menyamakan langkah dilapangan.
“Jadi apa yang dilakukan dilapangan oleh kader, kita harus terpetakan seperti apa. Kita mempunyai 50 caleg yang terbagi enam dapil sehingga dimasing-masing dapil bisa kerjasama dengan baik untuk memenangkan partai Golkar,” bebernya.
Lebih lanjut Budi menyebut dalam Dikpol ini diberikan pemahaman mulai dari pemasangan alat peraga kampanye, kegiatan kumpul bersama masyarakat dengan aturan-aturan yang ada agar tidak salah melangkah dalam menjalankan kegiatan kampanye mendatang.
“Targetnya Partai Golkar menang, kita ingin 12 kursi di DPRD serta memenangkan Pilpres tahun 2024,” tegasnya.
Kegiatan Dikpol Partai Golkar juga menghadirkan Narasumber dari Bawaslu Kabupaten, Sukabumi, usai menyampaikan materi tentang Regulasi Kampanye Pemilu 2024, Kordiv Pencegahan, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat, Muhamad Muidul Fitri Atoilah mengungkapkan pihaknya merasa bangga dan beruntung bisa diundang di acara ini, karena di sisi lain kita mempunyai ruang untuk sosialisasi kepada seluruh peserta pemilu karena mereka semuanya calon-calon anggota legislatif dari Partai Golkar.
“makanya ada ruang bagi bawaslu untuk menyampaikan materi, sehingga pelaksanaan demokrasi di Kabupaten Sukabumi bisa berjalan sesuai dengan aturan, berjalan secara berkualitas dan berintegritas,” pungkasnya.