“Merajut Kebersamaan, Menebar Kebaikan, Pererat Silaturahmi Menuju Sukabumi Mubarakah”, DPC Apdesi Gelar Silaturahim Halal Bihalal

Elmitra News – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Assosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Sukabumi menyelenggarakan Silaturahmi Halal Bihalal dengan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi tahun 2025/1446 H, kegiatan digelar di Grand Sulanjana, Kecamatan Sukabumi, pada Selasa (15/04/2025).
Silarurahmi Halal Bihalal yang mengusung tema “Merajut Kebersamaan, Menebar Kebaikan, Pererat Silaturahmi Menuju Sukabumi Mubarakah” dihadiri Bupati Sukabumi Asep Japar, Ketua DPRD Budi Azhar Mutawali, Kapolres Sukabumi, Kejaksaan, keluarga besar DPC Apdesi Kabupaten Sukabumi dan tamu undangan lainnya.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Sukabumi Asep Japar mengajak para kepala desa untuk memperkuat sinergitas serta berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Sukabumi. Hal itu tentu saja untuk mewujudkan Kabupaten Sukabumi yang Maju, Unggul, Berbudaya, dan Berkah (Mubarakah)
“Mari mennyatukan hati,niat, dan tekad untuk memperkuat semangat kebersamaan dalam melanjutkan kebaikan demi terwujudnya Kabupaten Sukabumi yang Mubarakah,” kata Bupati Asep Japar, Selasa (15/04).
Asep Japar menegaskan kepada para Kepala desa untuk mendukung program pemerintah pusat. Terutama yang berkaitan dengan Koperasi Desa Merah Putih yang digagas Presiden Prabowo. Apalagi, tujuan pembentukan koperasi tersebut sangatlah mulia.

“Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih ini, bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional. Termasuk mempercepat pengentasan kemiskinan di desa dan mewujudkan kesejahteraan masyarakat desa,” ungkapnya.
Selain itu, program itu pun untuk memperkuat sinergi pemerintah pusat dan daerah. Terutama dalam membangun ekonomi kerakyatan.
“Kami Pemerintah Kabupaten Sukabumi akan mendukung penuh program ini dengan target membentuk 381 Koperasi Desa merah Putih di 381 desa,” imbuhnya.
Melalui Koperasi Desa Merah Putih ini, diharapkan, menjadi motor penggerak ekonomi desa. Termasuk mampu mengatasi berbagai permasalahan masyarakat desa.
“Koperasi Desa Merah Putih ini akan memberikan akses permodalan yang lebih sehat dan berkeadilan bagi mayarakat,” pungkasnya.


Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali menyambut baik kegiatan Silaturahmi Halal Bihalal keluarga besar DPC Apdesi Kabupaten Sukabumi.
“Mudah-mudahan dengan kegiatan ini bisa menjalin silaturahmi dengan baik antara pemerintahan desa dengan kepala daerah dan forkopimda sehingga komunikasinya bisa berjalan baik dan Sukabumi kedepan bisa sesuai visi misi Bupati dan Wakil Bupati mewujudkan kabupaten Sukabumi Mubarokah,” tegasnya.
Ditempat yang sama, Ketua Apdesi Kabupaten Sukabumi Periode 2020-2025, Deden Deni Wahyudin mengajak para kepala desa untuk terus semangat, terutama dalam memajukan dan meyejahterakan masyarakat.
“Kita harus terus semangat untuk masyarakat Sukabumi yang lebih baik dan maju, serta sejahtera,” tandasnya.