“Waktuna Sukabumi Ngahiji”, Ayep Zaki : Momentum Jaga Persatuan dan Kolaborasi

Elmitra News – Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki menegaskan Organda sebagai organisasi strategis memiliki peran penting dalam menjaga stabilitas, keselamatan, dan kualitas layanan transportasi yang pada akhirnya berpengaruh langsung terhadap aktivitas ekonomi masyarakat.
Hal tersebut ditegaskannya, saat menyampaikan sambutan dalam Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Organisasi Angkutan Darat (Organda) Kota Sukabumi di Lapang Merdeka, pada Sabtu (31/01/2026).
Wali Kota berharap para pengurus dapat mengemban amanah organisasi dengan penuh tanggung jawab, integritas, serta dedikasi dalam mendukung peningkatan kualitas layanan transportasi di Kota Sukabumi.
Wali Kota juga menyoroti tema pelantikan, “Waktuna Sukabumi Ngahiji”, yang menurutnya mengandung pesan kuat tentang pentingnya persatuan dan kolaborasi lintas sektor.
“Semangat ngahiji harus diwujudkan dalam kerja nyata antara pemerintah daerah, organisasi profesi, dan seluruh pemangku kepentingan, termasuk Organda, sebagai mitra strategis pembangunan daerah,” tegasnya.

Lebih lanjut, Ayep Zaki mengingatkan bahwa sektor transportasi ke depan akan menghadapi tantangan yang semakin kompleks, baik dari sisi penataan sistem, tuntutan pelayanan publik, maupun adaptasi terhadap perkembangan teknologi.
“Saya harap, DPC Organda dapat terus menjadi wadah pemersatu para pelaku angkutan darat serta aktif berdialog dengan pemerintah daerah dalam merumuskan solusi atas berbagai persoalan transportasi di lapangan,” tandas Ayep Zaki.
Kegiatan tersebut juga dimeriahkan dengan pentas kreasi seni tradisi dan budaya, yang menampilkan kekayaan lokal sebagai bagian dari identitas Kota Sukabumi.

Pementasan seni budaya ini menjadi simbol bahwa pembangunan daerah tidak hanya berorientasi pada sektor ekonomi dan layanan publik, tetapi juga pada pelestarian nilai-nilai kearifan lokal yang memperkuat kebersamaan dan jati diri masyarakat Sukabumi. (darwan)
Sumber : Rilis KDP Kota Sukabumi



