Pasca dilantik, Jajaran Pengurus PD PRIMA DMI Bersiap untuk berkiprah dalam kegiatan keagamaan
Radio Elmitra News – Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman mewakili Bupati Sukabumi memberikan arahan kepada jajaran pengurus Pimpinan Daerah Perhimpunan Remaja Masjid Dewan Masjid Indonesia (PD PRIMA DMI) Kabupaten Sukabumi di Pendopo, Rabu (31/07/2024).
Dalam arahannya, Sekda berpesan agar jajaran pengurus tetap solid, selain itu juga harus menjaga kebersamaan dan menunjukan akhlak yang baik.
“Ingat, kita remaja masjid dan ahlak pun harus baik,” ucap Sekda, Rabu (31/07).
Apalagi, jajaran pengurus yang berkisar 33 orang akan menjadi generasi penerus. Sehingga, ahlak dan keilmuannya pun harus baik pula.
“Generasi remaja masjid, Insya Allah akan baik dan dapat membawa Kabupaten Sukabumi hingga Indonesia yang lebih baik,” ujarnya.
Dalam mewujudkan semua itu, dapat diawali dengan menjalankan roda organisasi secara baik.
“Jangan sampai berhenti di situ. Suatu organisasi yang telah dikukuhkan harus melaksanakan tupoksinya,” ungkapnya.
Sekda mendorong PD PRIMA DMI dapat membuat program kerja yang baik. Hal itu tentu saja dengan pembinaan dsri Dewan Masjid Indonesia (DMI) sebagai induk organisasinya.
“Jangan beda haluan antara DMI dan remaja masjid. Kita harus yakini organisasi ini berjalan dengan baik. Saya bangga terhadap kalian,” tegasnya.
Sementara itu, Sekretaris Umum DMI Kabupaten Sukabumi Daden Iskandar menambahkan, wejangan dari sekda harus menjadi spirit dan motivasi.
“Maka dari itu, kepada jajaran PD PRIMA DMI bersiaplah untuk berkiprah dan melaksanakan kegiatan keagamaan,” ajaknya.
“Bersiaplah. Mari kita tingkatkan program-program yang nilai akhirnya untuk mendapatkan ridho Allah SWT,” tandasnya.